Apa kalian pernah melihat mobil Google yang wara-wiri memotret jalanan? Tujuan potret jalanan Google tersebut ialah untuk data gambar pada aplikasi Google, yaitu Google Maps dan Google Street View. Pada Google Street View kita bisa melihat lokasi di jalan tertentu dengan tampilan foto yang bisa diputar/digerakkan sehingga akan tampak sekeliling tempat tersebut. Google pun menggunakan kamera canggih 360 derajat. Tapi hanya dipinggiran jalan saja yang diabadikan Google Street View. Lalu, apakah kita bisa membuat foto sejenis di tempat yang kita inginkan? Jawabannya BISA. Meski ada syarat-syarat yang harus mendukung. Apa saja syaratnya?
1. Smartphone Android harus dengan OS Kitkat ke atas (4.4+) dan yang paling utama, memiliki sensor gyroscope.
2. Jika kalian menggunakan iPhone, yang mendukung ialah iPhone 4S dan diatasnya. (saya belum tahu nih aplikasi google kamera ada di app store atau tidak)
Lalu, apa sensor gyroscope itu? Ialah sensor gerak yang berfungsi untuk mendeteksi gerakan pada smartphone. Contohnya ketika kita mengubah posisi layar dari portrait ke landscape, maka sensor ini akan bekerja.
Trus gimana cara mengetahui smartphone memiliki sensor gyro? Kalian buka www.gsmarena.com, lalu tuliskan merk dan tipe smartphone, lalu cari. Maka akan muncul spesifikasi lengkap termasuk feature sensor. Bisa juga menggunakan aplikasi CPU-Z. Alternatif kalau smartphone kalian tidak ada di gsmarena.
Lanjut.
Jika kalian sudah yakin smartphone mempunyai sensor gyro (wajib), silakan buka Playstore dan cari aplikasi Google Camera. Atau klik DISINI. Nah, jika ada tulisan "aplikasi tidak suport" berarti ya sudah nyerah saja. Atau kalian bisa unduh versi apk DISINI.
Nama fitur kamera ini adalah Photo Sphere. Kalau sudah terinstall, buka Google Camera, swipe ke sebelah kiri layar ke kanan. Akan muncul icon-icon pilihan, dan pilih yang paling atas, bulatan kayak globe. Maka akan tampil foto kotak kecil dengan titik-titik putih. Cara membuat fotonya yaitu, arahkan kamera pada titik-titik tersebut secara urut dan perlahan sampai loading selesai. Kalian harus berada pada 1 tempat, memutar tubuh kalian. Usahakan untuk tidak banyak gerak agar hasil jepretannya bagus. Tak hanya samping, bagian atas dan bawah juga perlu difoto. Apabila sudah selesai, maka foto akan diproses. Swipe ke kanan untuk menampilkan foto. Tunggu proses hingga selesai. Dan jika sudah selesai, di bawah foto ada icon-icon kecil, nah, pilih yang gambar bulatan. Tinggal usap-usap aja. Selesai.
Berikut contoh hasil foto mentahnya:
Dan jika sudah, kalian bisa share di facebook. Saya sarankan gunakan facebook versi desktop (PC), agar uploadnya maksimal.
Tips:
1. Jangan foto di dalam ruangan, karena nanti foto akan bertumpuk dan hasil tidak maksimal.
2. Jangan malu untuk membuat foto sphere ini di lokasi wisata atau ditempat yang banyak orang demi hasil yang memuaskan (maklum, orang yang ngeliat bakal mikir "tuh orang ngapain foto kok pake muter-muter segala")
Selamat berkreasi dengan alam. Jika ada yang perlu ditanyakan, silakan komen aja.
Tips:
1. Jangan foto di dalam ruangan, karena nanti foto akan bertumpuk dan hasil tidak maksimal.
2. Jangan malu untuk membuat foto sphere ini di lokasi wisata atau ditempat yang banyak orang demi hasil yang memuaskan (maklum, orang yang ngeliat bakal mikir "tuh orang ngapain foto kok pake muter-muter segala")
Selamat berkreasi dengan alam. Jika ada yang perlu ditanyakan, silakan komen aja.
Created by: @bokuwarizal
Thanks to: Google, ApkMirror, gsmArena
Copyright 2016
Sign up here with your email
ConversionConversion EmoticonEmoticon